Daftar Spesifikasi dan Harga HP Realme 3 Dual Kamera Terbaru 2019
Spesifikasi dan Harga HP Realme 3 – Kembali hadir dengan menawarkan smartphone harga sejutaan, Realme telah merilis seri terbaru Realme 3 yang resmi meluncur di pasar gadget Indonesia pada Maret 2019 lalu dengan bekalan spesifikasi yang sangat menggiurkan. Ponsel pintar asal Tiongkok murah namun tidak murahan ini hadir dengan bekalan dual kamera utama sebagai penunjang kebutuhan fotografi dan videografi dengan kualitas jempolan.
Didukung dengan kapasitas penyimpanan internal memori dan RAM besar akan membuat pengoperasian realme 3 berjalan lancar jaya meskipun menjalankan banyak aplikasi dalam satu layar luas bertipe IPS LCD yang telah diproteksi dengan corning gorilla glass 3.
Mulitasking yang dapat dilakukan dengan tanpa hambatan ini dihasilkan dari performa sistem operasi android versi terbaru 9.0 pie dengan antarmuka yang ciamik dari colorOS 6 dengan penggerak mesin pacu chipset mediatke, cpu octa-core dan grafis mali.
Selain itu, kapasitas bateai yang cukup besar dari Li-ion non removable fast charging sebagai pemasok daya baterai akan memungkinkan penggunaan smartphone dalam jangka waktu cukup lama meskipun hanya sekali melakukan pengisian baterai.
Adapun konektivitas yang disuguhkan pada realme 3 telah menerapkan teknologi jaringan wifi, hotspot, bluetooth dan microusb yang bisa dipergunakan untuk berselancar di internet dan berbagi data ke sesama pengguna smartphone lainnya.
Bagi anda yang sedang mencari hp android harga murah namun tetap memberikan kualitas terbaik dari spesifikasi yang dibawa, maka pilihannya adalah realme 3. Hp android ini bisa anda dapatkan di gerai smartphone terdekat atau juga bisa dibeli secara daring melalui toko online yang telah bekerja sama dengan realme 3 dalam urusan penjualannya.
Berikut ini adalah detail spesifikasi lengkap serta harga terbaru dari hp android realme 3 yang bisa menjadi referensi anda untuk mempertimbangkannya ketika hendak menjadikannya sebagai smartphone penunjang mobilitas harian anda.
Spesifikasi dan Harga HP Realme 3
- SIM : Nano SIM, Dual SIM
- Jaringan : 2G (GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2), 3G (HSDPA 850 / 900 / 2100), 4G (LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 7(2600), 8(900), 20(800), 28(700), 38(2600), 40(2300), 41(2500)).
- Bodi : Dimensi 156.1 x 75.6 x 8.3 mm, Berat 175 gram, Material Depan Kaca dan Body Plastik.
- Warna : Black, Dynamic Black, Radiant Blue
- Layar : Tipe IPS LCD, Ukuran 6.22 inci, Resolusi 720 x 1520 piksel, Kerapatan 270 ppi, 16 Juta warna, Perlindungan Corning Gorilla Glass 3.
- Software : Sistem Operasi Android 9.0 Pie, Desain Antarmuka ColorOS 6.
- Prosesor : Chipset Mediatek Helio P70, CPU Octa-core (4×2.1 GHz Cortex-A73 & 4×2.0 GHz Cortex-A53), GPU Mali-G72 MP3.
- Memori : RAM 3 GB / 4 GB, Internal 32 GB / 64 GB, MicroSD up to 256 GB, Slot MicroSD, Dedicated Slot.
- Kamera : Belakang Dual 13 MP, PDAF + 2 MP, depth sensor, Video 1080p@30fps, Depan 13 MP
- Fitur : Sensor Fingerprint, accelerometer, proximity, compass, dan Jack Audio.
- Konektivitas : WiFi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth, 4.2, A2DP, LE, GPS with A-GPS, GLONASS, Radio FM, MicroUSB v2.0, USB On-the-Go.
- Baterai : Kapasitas 4230 mAh, Jenis Li-Ion non-removable, Fast Charging.
- Harga : Baru Rp. 1.799.000, Bekas Rp. –
Bagaimana, tertarik untuk memboyong realme 3? Dengan bekalan spesifikasi seperti yang tercantum di atas, anda yang sangat senang bermain game dengan grafis tinggi seperti PUBG atau game mobile hits lainnya sepeti mobile legends dan free fire via hp android tentu akan sangat termanjakan sebab game-game tersebut dapat dimainkan tanpa hambatan yang berarti dengan realme 3. Jadi tunggu apalagi, segera serbu sebelum stoknya kehabisan.